Detik Kehidupan Terekam Di Semarak Ramadhan Hingga Halal Bihalal

Karang taruna Sanggar Pangandaran Desa mambu menghelat kegiatan keagamaan, niat untuk menghidupkan malam-malam Ramadhan dengan lomba keagamaan. Pembukaan Lomba semarak Ramadhan, Minggu 9 April hingga Minggu 16 April 2023. Menyuguhkan delapan jenis lomba seperti LCC, Adzan dan sholat, Sholawatan, Nyanyi Religi, Tilawah Al-Qur'an, Hafalan Surah pendek, Kaligrafi dan Pildacil. 

Penutupan kegiatan dan penerimaan hadiah dirangkaikan dengan  Halal Bihalal Jum'at 28 April 2023. Semua rangkaian kegiatan ini dihelat di pelataran kantor desa Mambu. Dengan niat untuk kembali merekatkan tali persaudaraan dan menjaga persaudaraan. Semoga tahun yang akan datang kita bisa kembali merasakan bulan Ramadhan dan kegiatan yang lebih semarak lagi.

Ketua Panitia Muhammad Muis memberikan sambutan bahwa tahun ini ialah kegiatan semarak ramadhan jilid II tentunya tak akan akan sama dari kegiatan sebelumnya karena,tahun ini tidak ada anggaran ADD yang di alokasikan dari pemerintah desa dan tentunya banyak hal untuk direncanakan melihat sedikitnya anggaran yang dikelola oleh pengurus karangtaruna

Kami ucapkan terimah kasih banyak kepada Kepala Desa Mambu karna sampai saat ini, beliau masih sedia menerima keluh kesah dari anak-anak karangtaruna. Niat awal kami sebagai pengurus karangtaruna untuk melanjutkan kegiatan semarak ramadhan jilid II ini ialah untuk menghidupkan suasana yang  semarak di bulan ramadhan.

Ucapan terimakasih juga kepada pemerintah setempat beserta jajarannya sampai ke Kabupaten, yang tak pernah lelah dalam memperhatikan partisipasi pemuda dalam mengadakan kegiatan tersebut. Semoga ada partisipasi penuh juga untuk pemerintah dan masyarakat untuk ikut serta dalam mendorong dan mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh pemuda karangtaruna desa Mambu.

Bapak Kepala Desa Mambu Hayamuddin menjelaskan: "Kegiatan keagamaan yang di laksanakan oleh karangtaruna tahun ini tidak ada anggaran dari ADD. Namun bersumber dari bantuan pribadi oleh kepala desa. Sudah sepatutnya kami berikan apresiasi untuk anak-anak karangtaruna dengan tidak adanyapun anggaran dari desa pun masih bisa melaksanakan kegiatan semarak ramadhan yang ke-2"

Semoga anak-anak karangtaruna masih bisa melaksanakan kegiatan seperti ini di tahun-tahun selanjutnya kami sampaikan kepada semua jajaran pemerintah setempat jika nanti anak-anak karangtaruna datang bertamu membawa proposal untuk bisa dibantu sebisanya untuk kelancaran kegiatan yang dilaksanakan, Lanjut Pak Desa.

Apresiasi juga diutarakan Kepala KUA Kec. Luyo Bapak Daaming yang turut berbangga atas kreatifitas dan aktifitas Pemuda dalam naungan Karangtaruna Sanggar Pangandaran Desa Mambu, yang setiap tahun mengadakan Musbaqah Tilawatil Qur'an dengan segala lombanya. 

Satu hal begitu penting, ketika kreatifitas pemuda hilang, maka tunggu kemandekan, sebab mereka yang melanjutkan estafet perjuangan dan akan menjadi pengganti posisi orang tua saat ini.

Pak KUA melanjutkan: "Anak-anakku Diang Pappasanna tomauwweng iya mo ditu'galang na menjadzi tau mandar tau" Wahai anakku, ada risalah leluhur yang dititipkan kepada generasi muda, agar kita bisa menjadi manusia mandar sebenarnya.

"Iya tu'u To mandar Kabe, iya malumu Pau, malaqbi Kedzo, napiara agamana najagai siri'na. Mua' purai dipalandang pemali dili'ai, mua' purai dipobamba pemali dipeppondo'i" 

Artinya adalah Integritas orang mandar itu bicaranya lembut, sikap dan attitudenya begitu agung, agama dirawat dengan baik, malunya dijaga sepenuh hati. Kalau ada sesuatu sudah disepakati, pantang dilanggar, jika sudah berbentuk perkataan komitmen, pantang dikhianati.

Inilah integritas dan nilai manusia mandar yang menjadi pesan kearifan lokal bagi kita, khusunya bagi para pemuda. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah dan mampu bersikap seperti pesan para leluhur dan menjalani kehidupan ini sesuai ajaran Qur'an dan As-Sunnah.

Comments

Popular posts from this blog

Tips Berbahagia Ala Aristoteles

Hanya Homo Symbolicum yang Memahami USSUL

PESAN SAKTI RANGGAWARSITHA